JEMBER - 
Upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar terus digencarkan di kabupaten jember. Ratusan pelajar mengikuti sosialisasi bersama kader inti pemuda anti narkoba, untuk mengenali dan menjauhi berbagai zat adiktif yang dapat membahayakan masa depan generasi muda .
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh kepala dinas pemuda dan olahraga kabupaten jember, edy budi susilo, dengan mendatangkan kader inti pemuda anti narkoba untuk mengisi materi bahaya narkoba.
Mereka memaparkan berbagai informasi tentang bahaya zat adiktif, obat-obatan terlarang, serta risiko penyalahgunaan narkotika pada remaja.
Para siswa juga diberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga lingkungan sekolah dari pengaruh negatif, serta cara mencegah peredaran narkoba di kalangan pelajar .
Pemerintah bersama komunitas anti narkoba merencanakan pembentukan kelas kelompok pemuda anti narkoba atau kopan di seluruh sma, smk, dan madrasah aliyah di kabupaten jember. Program ini diharapkan mampu menciptakan lingkungan sekolah yang lebih sehat dan aman, serta melahirkan generasi muda yang berani menolak narkoba..
Dengan pembentukan kader anti narkoba di setiap sekolah, diharapkan upaya pencegahan makin kuat dan terstruktur.
Langkah ini menjadi bagian penting untuk melindungi pelajar dari ancaman penyalahgunaan narkoba.
Editor : JTV Jember




















