BATU - Kabupaten Sidoarjo menambah medali emas dari cabang olahraga (cabor) Gateball dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX 2025 yang digelar di Lapangan Kusuma Agrowisata, Kota Batu, Rabu (2/7/2025).
Medali emas diraih tim beregu putra yakni Faisal Ismed, Rahmat agus salim, M Safiqul Aditya, Haidar Syahman, Dony Syanjaya T, Ananda Tegar Wahyudi, Daffaa Alfiansya Riskyhadi, Wafaul Ahdy Ahmad.
Pelatih tim Gateball Sidoarjo Panca dan Sofyan bangga atas prestasi atletnya yang meraih medali emas. "Kami bangga atas perjuangan para atlet yang sudah kerja keras dan tanpa lelah sehingga bisa meraih medali emas dan mengharumkan nama Sidoarjo, " ujar Sofyan.
Selama pertandingan mulai awal hingga selesai, Ketua Pergatsi Sidoarjo Firman tidak muncul sama sekali.
Baca Juga : Pemkab Sidoarjo Raih Penghargaan STBM Award Terbaik I Nasional Kategori Pratama 2024
Sementara itu, upacara penutupan sekaligus pemberian penghargaan digelar di Kota Batu Rabu (2/7/2025) dan dihadiri langsung oleh Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Jawa Timur, Aries Agung Paewai.
Dalam sambutannya, Aries yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, mengapresiasi antusiasme para atlet muda dalam ajang tersebut. Tercatat sebanyak 193 atlet dari 13 kabupaten dan 6 kota berpartisipasi dalam pertandingan Gateball, terdiri atas 133 atlet putra dan 64 atlet putri yang berlaga di delapan kategori pertandingan.
“Kami berharap dengan animo besar ini, olahraga Gateball bisa semakin dikenal dan diminati semua kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga masyarakat umum,” ujar Aries.
Baca Juga : Angin Puting Beliung Terjang Rumah Warga di Kecamatan Waru dan Tulangan Sidoarjo
Ia menambahkan, Porprov kali ini bukan semata soal perebutan medali, tetapi juga menjadi panggung rekreasi dan prestasi. Gateball, menurutnya, adalah olahraga yang inklusif dan memiliki potensi besar untuk dikembangkan di berbagai daerah.
“Sidoarjo pantas mendapat medali emas dalam beregu putra karena memiliki atlet-atlet andalan yang potensial,” lanjutnya.
Baca Juga : KPK Segel Kantor BPPD Pemkab Sidoarjo, Sejumlah Pejabat Tutup Mulut
Aries juga menyoroti pentingnya regenerasi atlet sejak usia dini agar Gateball terus tumbuh sebagai olahraga kompetitif. Ia menyebut persaingan di Porprov kali ini cukup merata.
“Hasil pertandingan menunjukkan kompetisi yang ketat. Ini menjadi motivasi bagi kabupaten/kota lain untuk lebih serius membina cabor Gateball. Harapannya, olahraga ini bisa menjadi bagian dari gaya hidup sehat masyarakat dan bukan hanya ajang perebutan medali,” ujarnya.
Setelah Porprov, langkah selanjutnya adalah seleksi menuju ajang Pekan Olahraga Nasional (PON). Pengprov Pergatsi Jatim berharap, beberapa atlet yang bersinar di Porprov kali ini dapat melaju ke level nasional mewakili Jawa Timur. (*)
Editor : M Fakhrurrozi