BANDA ACEH - Atlet panjat tebing andalan Jawa Timur, Alma Ariella Tsany, tampil memukau dalam partai final nomor Lead Perorangan Putri di Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024, yang berlangsung di arena panjat tebing, Komplek Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin (16/9/2024).
Dalam kompetisi sengit ini, Alma harus puas dengan mencatatkan 42 poin, hanya selisih satu poin di belakang peraih emas dari perwakilan Jawa Barat, Widia Fujiyanti yang berhasil mencetak 43 poin.
Sementara itu, perunggu diraih oleh Sukma Lintang Cahyaning yang berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta dengan skor 42+ dan waktu pemanjatan 4 menit 48 detik.
Meski gagal mencapai target emas, Alma mengaku lega bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik. Dia mengakui rasa gugup yang dialaminya menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi performanya di final.
Baca Juga : Alma Ariella Tsany Sumbang Perak di Nomor Lead Perorangan Putri PON Aceh-Sumut 2024
"Saya terlalu lama di bawah, dan itu membuat kekuatan tangan mulai berkurang," ungkap Alma Ariella usai pertandingan.
Alma juga mengungkapkan bahwa angin kencang yang sering menjadi kendala di arena tak begitu dirasakannya, karena fokusnya lebih banyak tertuju pada rasa gugup.
Meski begitu, Alma harus segera bangkit dan fokus pada nomor boulder beregu dan lead beregu, dua nomor unggulan Jawa Timur yang akan segera dipertandingkan pada PON XXI 2024.
Baca Juga : Perolehan Emas Berlanjut! Jatim Borong Emas Ketiga di Panjat Tebing PON 2024
Diketahui, PON XXI 2024 merupakan pengalaman pertama bagi atlet panjat tebing asal Gresik ini, namun Alma sudah tampil gemilang dan menunjukkan kekuatan mentalnya dalam pertandingan.
Sebelumnya, Alma sudah berhasil mengantongi dua medali emas di nomor Combined Putri dan Combined Mix. Dengan tambahan satu medali perak ini, prestasi Alma di PON Aceh-Sumut 2024 tetap membanggakan Jawa Timur.(Nanda Andrianta/Selvina Apriyanti)
Editor : Iwan Iwe